Bupati Andi Rudi Latif Resmikan KDMP untuk Perkuat Ekonomi Desa

Facebook
Twitter
WhatsApp

TBDC – Kabupaten Tanah Bumbu memulai pembangunan fasilitas Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDMP) sebagai upaya memperkuat perekonomian berbasis desa. Peletakan batu pertama dilakukan oleh Bupati Andi Rudi Latif bersama Dandim 1022/Tanah Bumbu, Letkol Inf. Zierda Aulia Salam, S.Hub.Int., M.H.I., di Desa Batu Meranti, Kecamatan Sungai Loban, Jumat (17/10/2025).

Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama antara Kodim 1022/Tanah Bumbu dan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu, sebagai bagian dari program nasional yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia. Di Kabupaten Tanah Bumbu, setiap desa dan kelurahan diproyeksikan memiliki KDMP, dengan harapan dapat menggerakkan roda perekonomian lokal secara lebih dinamis.

Dalam sambutannya, Bupati Andi Rudi Latif menyampaikan rasa syukur dan optimisme terhadap manfaat pembangunan KDMP bagi masyarakat.

“Semoga pembangunan ini membawa kemaslahatan dan memperkuat perekonomian yang dimulai dari desa,” ujar Bupati.

KDMP di Tanah Bumbu akan mendapat pengawalan dan pendampingan dari TNI Angkatan Darat, khususnya Kodim 1022/Tanah Bumbu. Menurut Dandim Letkol Inf. Zierda Aulia Salam, pembangunan ini bagian dari upaya nasional memperkuat ekonomi pedesaan melalui pengadaan 80.000 gerai, pergudangan, dan fasilitas koperasi di 800 desa dan kelurahan seluruh Indonesia.

“Program ini diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus menumbuhkan semangat gotong royong di tingkat desa,” jelas Letkol Zierda.

Pembangunan KDMP menjadi simbol dimulainya era baru ekonomi desa, dengan koperasi sebagai sarana strategis untuk memfasilitasi kegiatan usaha dan distribusi produk lokal. Setiap gerai dan fasilitas yang dibangun nantinya diharapkan dapat meningkatkan akses masyarakat terhadap kebutuhan pokok, modal usaha, serta pelatihan kewirausahaan.

Langkah ini sejalan dengan cita-cita pemerintah yang menekankan pembangunan ekonomi harus dimulai dari desa. Dengan adanya KDMP, pemerintah berharap masyarakat dapat lebih mandiri secara ekonomi, sekaligus memperkuat sinergi antara aparat TNI, pemerintah, dan warga desa.

Peletakan batu pertama ini menandai komitmen kuat Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu dan Kodim 1022/Tanah Bumbu dalam menghadirkan pembangunan yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat sekaligus memperkuat fondasi ekonomi lokal.

| Berita Terbaru