Pemkab Tanah Bumbu-BSSN Gelar Pelatihan Penguatan Tim CSIRT Hadapi Ancaman Siber

TBDC – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) bekerja sama dengan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) menggelar pelatihan peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Tim Tanggap Insiden Keamanan Siber (Computer Security Incident Response Team/CSIRT). Kegiatan ini berlangsung di Pusat Pengembangan SDM BSSN, Depok, Jawa Barat, pada Selasa-Rabu, 8–9 Juli 2025. Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, […]
Disdukcapil Didorong Jadi Contoh Layanan Publik Bersih dan Modern

TBDC – Penjabat Sekretaris Daerah (Pj. Sekda) Kabupaten Tanah Bumbu, Yulian Herawati, memimpin apel pagi di Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), Selasa (8/7/2025), di Gunung Tinggi, Batulicin. Dalam kesempatan tersebut, Yulian menyampaikan apresiasi dari Bupati Andi Rudi Latif kepada seluruh jajaran Disdukcapil atas dedikasi dan kerja keras dalam memberikan layanan publik yang optimal. […]
Perda LPj APBD 2024 Segera Berlaku, Pemkab Tanah Bumbu Fokus Tingkatkan Kesejahteraan

TBDC – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) menyampaikan apresiasi kepada DPRD atas persetujuan Laporan Pertanggungjawaban (LPj) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2024 yang disahkan dalam Rapat Paripurna, Senin (7/7/2025). Ucapan terima kasih tersebut disampaikan Bupati Andi Rudi Latif melalui Plt Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, M. Putu Wisnu Wardhana, saat membacakan […]
Bupati Tanah Bumbu Terima Penghargaan dari Kejati Kalsel atas Dukungan Pembangunan Gedung Baru

TBDC – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu menerima penghargaan dari Kejaksaan Tinggi Kalimantan Selatan (Kejati Kalsel) atas kontribusinya dalam mendukung pembangunan gedung baru Kejati yang berlokasi di Kota Banjarbaru. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Jaksa Agung Republik Indonesia, ST Burhanuddin, dalam acara peresmian gedung, Kamis (3/7/2025). Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dukungan nyata Pemkab […]
Bupati Andi Rudi Teken MoU dengan Cambridge untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan

TBDC – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu resmi menjalin kerja sama strategis dengan Briton English Education, lembaga pendidikan bahasa Inggris yang merupakan perwakilan resmi Cambridge University di Indonesia. Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dilaksanakan di Jakarta, Sabtu (5/7/2025), dan menjadi langkah konkret Pemkab Tanbu dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dan sumber daya manusia (SDM). Penandatanganan MoU dilakukan […]
Pemkab Tanah Bumbu Gelar Bimtek Leadership Kepala Desa di Yogyakarta

TBDC – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun desa melalui peningkatan kapasitas sumber daya manusia. Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah penyelenggaraan Bimbingan Teknis (Bimtek) Leadership bagi seluruh kepala desa se-Kabupaten Tanah Bumbu di Yogyakarta, yang berlangsung pada 4–8 Juli 2025. Kegiatan yang mengusung tema “Penguatan Kapasitas dan Tata […]
Renja 2026 Diverifikasi, Pemkab Tanbu Fokuskan Pembangunan Berbasis Kinerja

TBDC – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) menggelar rapat verifikasi rancangan akhir Rencana Kerja (Renja) tahun anggaran 2026 di Batulicin, Kamis (3/7). Kegiatan ini diikuti seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sebagai bagian dari tahapan penting dalam menyusun perencanaan pembangunan daerah yang terarah dan sesuai regulasi nasional. Rapat ini bertujuan memastikan dokumen perencanaan setiap OPD […]
Tanah Bumbu Raih Nilai Sempurna dalam Supervisi RAN HAM 2025

TBDC – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu menunjukkan komitmen kuat dalam pelaksanaan Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (RAN HAM) dengan meraih nilai sempurna, yakni 100, dalam kegiatan supervisi yang dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Bupati Tanah Bumbu, Rabu (2/7/2025). Supervisi ini merupakan bagian dari mekanisme evaluasi dan pemantauan pelaksanaan RAN HAM di tingkat daerah, sebagai […]
Pemkab Tanah Bumbu Gelar Temu Forum Anak Daerah 2025, Dorong Peran Anak sebagai Pelopor dan Pelapor

TBDC – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu menggelar Temu Forum Anak Daerah (FAD) Tahun 2025 sebagai bagian dari komitmen membangun generasi muda yang tangguh, kreatif, dan berdaya saing. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati Tanah Bumbu, dr. H. M. Zairullah Azhar, melalui Asisten Administrasi Umum, Hj. Narni, pada Kamis (3/7/2025), bertempat di Pendopo Kantor Bupati […]
Penutupan MTQN Ke-XXI Kusan Hulu, Momentum Penguatan Iman dan Silaturahmi

TBDC – Penutupan Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) Ke-XXI tingkat Kecamatan Kusan Hulu Tahun 2025 berlangsung meriah di Desa Karang Mulya, Rabu (2/7/2025). Kegiatan ini menjadi penanda berakhirnya rangkaian lomba baca Al-Qur’an yang digelar selama beberapa hari terakhir dan mendapat sambutan hangat dari masyarakat. MTQN tahun ini mengusung tema “Mendekatkan Diri kepada Allah dan Memperkuat […]